Model Pemicuan”CREATE” Dalam Upaya Pemberdayaan Masyarakat Di Bidang SANITASI TOTAL BERBASIS MASYARAKAT (STBM)

Rp 50,000.00

ISBN 978-602-5411-94-6
Ukuran : 14×20, x, 142 hlm
Tahun Terbit : 2021
Penulis : Dr.Heru Subaris Kasjono,SKM.,M.Kes

Deskripsi

Buang Air Besar Sembarangan (BABS) merupakan salah satu masalah perilaku hidup bersih dimasyarakat. Berdasarkan program yang sudah dilaksanakan dengan pendekatan pemberdayaan melalui pemicuan dan hasil progress STBM yang telah dilakukan belum mencapai target (62,5%, tahun 2015) serta lambannya perubahan perilaku stop buang air besar sembarangan atau Open Defecation Free (ODF). Hasil monitoring dan evaluasi pasca pemicuan dari beberapa daerah menunjukkan bahwa konsep pemicuan “tradisional” yang selama ini digunakan oleh pemerintah sebagai usaha untuk merubah perilaku warga yang masih buang air besar sembarangan (BABS) ternyata memerlukan waktu yang cukup lama. Terutama pada pilar pertama STBM, yakni Stop Buang Air Besar Sembarangan.
Dalam buku monograf sederhana ini terdapat penjelasan mengenai alternative model pemicuan yang dinamakan ” CREATE” (Creative Resources Essentials and Tools For Emergencies), yakni ide kreatif dari masyarakat sendiri (yang disempurnakan oleh Fasilitator) dalam bentuk karya professional (Poster, Leaflet, Kaos, lagu, dll) serta komitmen berdasarkan kesepakatan bersama,promosi kesehatan,dan hasil penelitian penulis yang terkait dengan model pemicuan “CREATE” dan contoh instrumennya. Model ini juga bisa dipakai untuk pilar lain yang termasuk dalam STBM.
Isi dan penjelasan dalam buku ini sangat mudah dipahami oleh mahasiswa, dosen, peneliti, praktisi promosi kesehatan dan pemberdayaan masyarakat bidang kesehatan, dan bahkan masyarakat umum, sehingga bisa diaplikasikan.